Jumat, 29 Maret, 2024

Timnas Indonesia Keok Lawan Islandia, Menpora Tetap Bangga

MONITOR, Jakarta – Jerih payah dan semangat para pemain Timnas Indonesia saat berlaga dengan Islandia, Minggu (14/1) malam, mendapat acungan jempol dari Menteri Pemuda Olahraga (Menpora) Imam Nahrawi. Meski kalah telak 1-4 dari sang lawan, hal itu tak membuat Menpora kecewa, justru ia tetap merasa bangga terhadap perjuangan anak asuh Luis Milla.

Menteri asal Bangkalan ini mengaku, sepanjang pertandingan berlangsung ia sangat antusias dan cukup bangga. Bagi Imam, para pemain Timnas sudah bersusah payah dan totalitas dalam menunjukkan kemampuannya di laga tersebut.

"Saya bangga kepada timnas, mereka telah menunjukkan secara skill individu sudah bagus apalagi yang dihadapi salah satu kontestan Piala Dunia, tinggal kedepan dicarikan taktik atau strategi bagaimana mengatasi lawan yang secara fisik lebih tinggi dari kita, saya yakin pelatih Luis Milla mampu meracik itu. Saya akan terus suport timnas kita," ucap Menpora di SUGBK, Senayan.

Selain semangat para pemain di lapangan, Menpora juga memberikan apresiasi kepada penonton yang dari sore menunjukkan semangatnya untuk mendukung timnas Indonesia.

- Advertisement -

"Demikian juga dengan para penonton, meskipun hujan tidak mengurangi dukungannya terhadap timnas kita, saya bangga," tambahnya.

- Advertisement -

BERITA TERKAIT

TERPOPULER