Jumat, 29 Maret, 2024

Jokowi beri PR Menristekdikti dan Para Rektor

MONITOR, Makasar – Presiden Joko Widodo mengatakan, saat ini Indonesia tertinggal dalam dua hal dari bangsa lain, yakni investasi di bidang infrastruktur dan sumber daya manusia (SDM). 

Seperti diketahui, Pemerintahan Jokowi saat ini tengah menggenjot sejumlah pembangunan infrastruktur di berbagai daerah, mulai Ibukota hingga daerah terluar Indonesia. Hal itu dilakukan lantaran Jokowi menilai stok infrastruktur Indonesia kini baru ada pada persentase 38 persen. Lalu bagaimana dengan SDM?

Saat membuka Konfrensi Forum Rektor Indonesia (FRI) 2018 di Universitas Hasanuddin (Unhas) Makassar, Sulawesi Selatan, Kamis (15/2) kemarin, Jokow sempat mengutarakan keinginannya agar terobosan-terobosan besar di bidang pengembangan sumber daya manusia, terutama di bidang pendidikan tinggi dapat melampaui terobosan di bidang infrastruktur.

"Kita mati-matian mengubah infrastruktur kita, begitupun juga SDM kita, akan mati-matian kita mengubah konsep, cara keputusan lapangan, semuanya akan kita ubah," kata Jokowi dihadapan para rektor yang hadir dalam konfrensi tersebut, seperti dikutip dari Sekertariat Kabinet RI.

- Advertisement -

Lebih dari itu, Jokowi juga meminta para Rektor yang tergabung dalam Forum Rektor Indonesia agar tidak terjebak pada rutinitas yang monoton, alias berani melakukan terobosan. "Harus berani melakukan perubahan, harus berani melakukan inovasi," tegasnya. 

Ia mengaku telah menegur Menristekdikti agar mempercepat perubahan kepada fakultas-fakultas yang telah puluhan tahun tidak berubah. Pasalnya, kata Jokowi, perkembangan di dunia berubah dengan cepat. "Saya minta Menristekdikti untuk melakukan deregulasi dan debirokratisasi di Kemnterian Ristekdikti. Saya enggak mau lagi dengar Rektor masih ngurus ini, ngurus itu," tukas Presiden.

“Ini akan menjadi contoh bagi kementerian yang lain. Karena biasanya yang cepat mengubah dan berubah itu memang perguruan tinggi, dan dimulai dari Kementerian Ristekdikti dahulu. Ini sebetulnya mudah asal niat, asal mau,” katanya lagi.

- Advertisement -

BERITA TERKAIT

TERPOPULER