Kamis, 28 Maret, 2024

Hari Kedua Paket Kebijakan Tol Jakarta-Cikampek, Lalin Terpantau Lancar

MONITOR, Jakarta – Pemberlakuan paket kebijakan Jalan Tol Jakarta-Cikampek telah memasuki hari kedua. Pantauan Jasa Marga, sejak diberlakukan kemarin, memasuki hari ganjil, Selasa (13/2) mulai pukul 06.00 – 09.00 WIB terpantau telah terjadi penurunan arus lalu lintas pada masing-masing gerbang tol.

Di Gerbang Tol (GT) Bekasi Barat 1 misalnya, terpantau mengalami penurunan yang signifikan dibanding dengan kondisi normal. Terctat 3.228 kendaraan melintasi GT Bekasi Barat 1 arah Jakarta pada waktu tersebut. Angka tersebut turun 18 persen dari kondisi normal yang mencapai 3.936 kendaraan.

Sementara untuk kendaraan yang menuju Jakarta melalui GT Bekasi Barat 2 mencapai 1.854 kendaraan, atau turun 37 persen dari kondisi normal yang mencapai 2.927 kendaraan.

Jasa Marga juga mencatat terjadi penurunan jumlah kendaraan yang menuju Jakarta melalui GT Bekasi Timur 2. Terhitung kendaraan yang melintasi GT tersebut mencapai 1.542 kendaraan, atau turun 35 persen dibanding kondisi normal yang mencapai 2.362 kendaraan.

- Advertisement -

"Pemberlakuan paket kebijakan Jalan Jakarta-Cikampek dampaknya dapat dilihat dari sisi kelancaran Jalan Tol Jakarta Cikampek di kedua arah, dimana kondisi kelancaran lalin masih terpantau lancar cukup signifikan," ujar AVP Corporate Communication
PT Jasa Marga (Persero) Tbk. Dwimawan Heru dalam keterangannya.

Lebih lanjut ia menjelaskan, Terkait kebijakan pembatasan kendaraan golongan 3-5 khususnya di GT Cikarang Utama arah Cikampek mulai pukul 06.00-09.00 WIB ada penurunan volume lalin golongan 3-5 mencapai 82,25% atau 732 kendaraan dari 890 kendaraan pada kondisi normal. Sedangkan kendaraan golongan 3-5 arah Jakarta yang masuk melalui GT Cikarang Utama mengalami penurunan mencapai 78,78% atau 557 kendaraan dari 707 kendaraan pada kondisi normal.

"Jasa Marga mengimbau pengguna jalan tol untuk berpartisipasi aktif untuk kelancaran paket kebijakan Jalan Tol Jakarta-Cikampek," ujar Heru.
 

- Advertisement -

BERITA TERKAIT

TERPOPULER