Kamis, 28 Maret, 2024

Raih Best Value Creation, Dexpacito Kantongi Rp 1,2 T

MONITOR, Jakarta – Value creation sebesar Rp 1,2 triliun mengantarkan FT Prove Dexpacito meraih gelar best of value creation pada forum presentasi CIP Direktorat Non Teknis dan Kantor Pusat yang diselenggarakan selama tiga hari, pada 19-21 November 2017.

Nilai sebesar itu diperoleh Dexpacito melalui peningkatan penjualan BBM non subsidi Dexlite selama sembilan bulan dengan cara penambahan outlet dan diferensiasi layanan penjualan dexlite ke seluruh Indonesia. Gugus yang beranggotakan Muhamad Resa, Vina Febria W, Sonny Indro P, Galih Fithrian N, Indra Pratama, dan Deny Djukardi W ini tidak menyangka akan mendapatkan gelar tersebut.

"Kami sangat bersyukur atas perolehan ini. Semoga kami dapat terus memberikan kontribusi maksimal bagi perusahaan melalui continuous improvement," tutur Galih Fithrian mewakili timnya.

Direktur PIMR Pertamina yang menutup acara tersebut sangat mengapresiasi seluruh insan mutu Pertamina yang telah menunjukkan continuous improvement demi kemajuan perusahaan. "Saya sangat apresiasi dengan diadakannya CIP ini, terlebih terhadap upaya kolaborasi karena adanya kerja sama dengan berbagai fungsi dan lini," ucap Gigih.

- Advertisement -

Gigih menegaskan, forum CIP dapat menjadi wadah yang bisa diimplementasikan langsung pada perusahaan sehingga dapat dirasakan bersama hasilnya. Hal tersebut dapat direalisasikan jika didukung bersama oleh seluruh insan mutu Pertamina.

Sementara itu, QM Corporate Manager dan Ketua Panitia Forum Presentasi CIP Annisrul Waqie melaporkan, dari banyaknya risalah yang terkumpul dan setelah penilaian juri, inovasi pada distribusi produk, operasional, dan marketing banyak yang berhubungan dengan teknologi. "Tentunya membanggakan juga relevan dengan perkembangan teknologi saat ini dan tujuan Pertamina menciptakan Pertamina Digital Community," ujar Annisrul.

Ia juga menjelaskan tiga point yang harus diingat dari sebuah inovasi. Pertama, inovasi harus memiliki tujuan yang jelas. Kedua, inovasi tidak asal melainkan memiliki makna. Ketiga, inovasi memerlukan spirit yang tumbuh dari setiap insan mutu yang tidak alergi terhadap perubahan, berani mengambil risiko, dan menjadi seorang driver perubahan.

“Hal yang perlu diperhatikan dari CIP tahun 2017 ini adalah antuasiasme para peserta, kehadiran tim management, juga audience ketika usai tampil, karena forum ini dibuat tujuannya untuk forum sharing, kita bisa belajar dari tim yang lain. Kami selaku panitia memberikan apresiasi tertinggi pada seluruh gugus dan peserta atas semangatnya. Terima kasih juga kepada dewan juri, mudah-mudahan kita bisa lebih baik lagi ke depannya," tambahnya.

Setelah melalui proses penilaian yang ketat, dewan juri sudah merumuskan dan memutuskan 37 tim meraih kategori gold, 34 tim dengan kategori silver, dan 3 tim dengan hasil kategori bronze.

- Advertisement -

BERITA TERKAIT

TERPOPULER